Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar PKn Materi Kebebasan Berorganisasi Melalui Strategi Chalk And Talk Pada Siswa Kelas V SD Negeri Kedunggalar 2 Kecamatan Kedunggalar Tahun Pelajaran 2015/2016

  • Siswati, S.Pd., M.Pd. SD Negeri Kedunggalar 2 Kecamatan Kedunggalar
Keywords: Strategi Chalk and Talk, PrestasiBelajarPKn

Abstract

Strategi pengajaran Chalk and Talk merupakan salah satu strategi mengajar yang membantu peserta didik mempelajari keterampilan dasar dan memperoleh informasi yang dapat diajarkan selangkah demi selangkah. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : 1) Bagaimana penerapan metode pembelajaran Strategi Chalk and Talk pada mata pelajaran PKn materi Kebebasan Berorganisasi pada siswa kelas V SD Negeri Kedunggalar 2Tahun Pelajaran 2015/2016? 2) Bagaimana prestasi belajar siswa dengan penerapan Strategi Chalk and Talk pada pelajaran PKn materi Kebebasan Berorganisasi pada siswa kelas V SD Negeri Kedunggalar 2 Tahun Pelajaran 2015/2016?. Adapun tujuan penelitian dalam hal ini adalah : 1) Untuk mendeskripsikan penerapan Strategi Chalk and Talk pada mata pelajaran PKnmateri Kebebasan Berorganisasi pada siswa kelas V SD Negeri Kedunggalar 2 Tahun Pelajaran 2015/2016 dan 2) Untuk mengetahui prestasi belajar siswa dapat meningkat setelah diterapkannya Strategi Chalk and Talk pada pelajaran PKNmateri Kebebasan Berorganisasi pada siswa kelas V SD Negeri Kedunggalar 2 Tahun Pelajaran 2015/2016. Penelitian ini menggunakan penelitian jenis tindakan kelas. Adapun tekhnik pengumpulan datanya menggunakan tes, observasi, dokumentasi, catatan lapangan. Tes digunakan untuk memperoleh data tentang hasil belajar siswa kelas V SD Negeri Kedunggalar 2 Tahun Pelajaran 2015/2016. Sedangkan observasi, catatan lapangan, dan dokumentasi digunakan untuk menggali data tentang pembelajaran PKn, respon siswa, keadaan siswa, serta sarana dan prasarana sekolah. Dari nilai hasil belajar siswa kelas Vdi SD Negeri Kedunggalar 2 pada mata pelajaran PKn materi “Kebebasan Berorganisasi” dengan menerapkan Strategi Chalk And Talk selalu mengalami peningkatan. Mayoritas siswa telah menguasai materi pembelajaran PKnmateri “Kebebasan Berorganisasi” yang diberikan guru. Hal ini dapat dilihat dari data tabel 1 diatas  hasil belajar siswa meningkat dari rata – rata 65 sebelum menerapkan Strategi Chalk And Talk menjadi 72 pada siklus ke I dan meningkat lagi menjadi 82  pada siklus II dan menjadi 93 pada siklus III  dengan kategori Amat Baik (A).

References

Agus Suprijono. 2009. Cooperative Learning: Teori dan Aplikasi Paikem. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Achmad Zubaidi. 2010. Pendidikan Kewarganegaraan. Yogyakarta : Paradigma.

Abdul Majid. 2009. Strategi Pembelajaran. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Arifin, Zainal. 2011. Evaluasi Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

B.S. Sidjabat. 1993: Mengajar Secara Profesional. Bandung: Yayasan Kalam Kudus.

Djamarah, Syaiful dan Aswan Zain. 2006. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 1994. Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: Balai Pustaka.

Hamrumi. 2012. Strategi Pengajaran. Yogyakarta: Insan Madani.

Hamzah B. Uno. 2009. Model Pembelajaran. Jakarta: PT. Bumi

Purwanto, Ngalim. 2008. Prinsip-Prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Roestiyah. 2008.Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Setiati Widihastuti dan Fajar Rahayuningsih. 2008. Pendidikan Kewarganegaraan.Jakarta : PT Pustaka Tiga Kelana.

Sofan Amri, 2016. Pengembangan & Model Pembelajaran dalam Kurikulum 2013. Jakarta : PT. Prestasi Pustakaraya.

Suyadi. 2013. Strategi Pembelajaran Pendidikan Karakter. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Undang-Undang RI No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta : Sinar Grafida.

Wina Sanjaya. 2009. Strategi Pengajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan.

https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/strategi (diakses pada 27 November 2018).

Published
2020-12-03
How to Cite
S.Pd., M.Pd., S. (2020). Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar PKn Materi Kebebasan Berorganisasi Melalui Strategi Chalk And Talk Pada Siswa Kelas V SD Negeri Kedunggalar 2 Kecamatan Kedunggalar Tahun Pelajaran 2015/2016. Jurnal Profesi Dan Keahlian Guru (JPKG), 1(3), 8-17. Retrieved from https://ejurnalkotamadiun.org/index.php/JPKG/article/view/668

Article metrics

Abstract views : 54